Minggu, 18 Agustus 2013

MIMPI

Pernah kah sesekali percaya akan mimpi ?? tentu pada umumnya menjawab tidak, tidak percaya, toh kenapa mesti percaya?? mimpi kan bunga tidur, orang percaya akan mimpi itu musyrik, percaya selalin ALLAH SWT. Terkadang, apakah kita tau kalau mimpi adalah sebuah pertanda yang diberikan ALLAH SWT pada kita?? entah itu pertanda tentang suatu peristiwa atau kejadian yang akan terjadi pada kita atau pada hal yang lain baik itu beberapa menit kemudia, esok, lusa atau bahkan puluhan tahun kemudian. Kita tidak tau. Kita tidak akan pernah mengerti dan mengetahui arti dari setiap mimpi yang ada pada tidur malam kita, tapi satu hal ketika kita tertidur roh yang ada dalam raga kita pergi meninggalkan raga kita, kita tidak tau kemana roh kita itu pergi. Dalam mimpi sering kali kita melihat kejadian ini itu, dan kita turut andil didalamnya. Bahkan tidak sering pula kita mengalami mimpi buruk atau bahkan mimpi yang menyenangkan. Setelah kita terbangun dari mimpi roh kita kembali kedalam raga kita dan seketika itu pula kita tersadar kejadian yang kita alami dalam mimpi itu hanya sebuah mimpi belaka. Mungkin ini pemahaman saya yang salah atau bagaimana saya tidak mengerti, terkadang saya berfikir mimpi yang sering saya alami sewaktu tidur dan roh saya meninggalkan raga saya, setiap kejadian itu seperti nyata. Setelah beberapa hari atau beberapa tahun kemudian, saya lupa akan mimpi saya tersebut. Sebuah kejadian terjadi dalam hidup saya, kejadian itu seolah-olah pernah saya alamai tapi saya tidak tahu dimana dan kapan kejadian itu terjadi alias sebuah de javu, pada masa lalu saya tidak pernah saya mengalami kejadia itu, mungkinkah kejadian itu terjadi dalam mimpi saya??atau mungkin kah saya pernah hidup dimasa lalu dan berengkarnasi?? hahaha . . . pikiran tolol...tapi saya beranggapan kalau kejadia itu memang pernah terjadi tapi dalam mimpi, dalam tidur saya.

MIMPI HANYALAH SEBUAH BUNGA TIDUR YANG KITA TIDAK TAU APA MAKSUDNYA, SEBUAH BUNGA TIDUR DARI SETIAP PERJALANAN ROH KITA KETIKA MENINGGALKAN KETIKA MENINGGALKAN RAGA"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar